Hari Kartini, Lisda Hendrajoni Serukan Semangat Belajar dan Berbuat Baik

News692 Dilihat

Pesisir Selatan, RANAHNEWS – Anggota Komisi VIII DPR RI Fraksi NasDem, Hj. Lisda Hendrajoni, menyerukan ajakan kepada seluruh perempuan Indonesia untuk terus melanjutkan perjuangan RA Kartini dalam memperjuangkan kesetaraan dan kemajuan perempuan. Seruan tersebut disampaikannya dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh pada 21 April.

“Selamat Hari Kartini. Mari kita warisi semangat Kartini dengan terus memperjuangkan kemajuan perempuan Indonesia,” ujar Lisda dalam keterangannya kepada media, Senin (21/4).

Dengan mengusung pesan inspiratif “Teruslah Belajar dan Berbuat Baik”, Lisda mendorong kaum perempuan, khususnya generasi muda, untuk tidak berhenti mengembangkan diri dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat.

Menurutnya, semangat Kartini harus hadir dalam kehidupan sehari-hari melalui peningkatan kualitas diri dan peran aktif dalam berbagai bidang. Sebagai tokoh perempuan yang aktif dalam kegiatan sosial dan pemberdayaan masyarakat, Lisda menegaskan pentingnya pendidikan dan keterlibatan perempuan dalam pembangunan.

“Perempuan memiliki potensi luar biasa. Kita hanya perlu terus belajar, mengasah diri, dan senantiasa menebar kebaikan,” tuturnya.

Lisda yang juga dikenal konsisten dalam isu perlindungan anak dan pemberdayaan perempuan, menilai peringatan Hari Kartini sebagai momentum untuk memperkuat komitmen terhadap nilai-nilai emansipasi. Ia pun mengajak kaum perempuan di daerah untuk tidak takut tampil dan bersuara.

“Jadilah Kartini masa kini yang tangguh, cerdas, dan berempati. Jangan ragu untuk berkarya dan berkontribusi,” ucapnya.

Lisda turut mengapresiasi semakin banyaknya perempuan yang kini menempati posisi strategis di berbagai sektor, mulai dari pemerintahan, pendidikan, hingga ekonomi kreatif. Baginya, hal ini merupakan bukti nyata dari keberhasilan perjuangan Kartini dalam membuka jalan bagi perempuan masa kini.

Sebagai wakil rakyat dari Sumatera Barat, Lisda berharap semangat Kartini terus menginspirasi perempuan Minang untuk menjadi pelopor perubahan dan pemimpin yang membawa manfaat bagi masyarakat sekitarnya. (rn/*/pzv)

Komentar